S
|
aat chating bersama teman saya
yang seorang penulis buku (24 Februari 2012), dia menyemangati saya untuk mulai
menulis. Dia bilang,”Mulai aja Kang...”. Memang selama ini kendalanya yaa cuma
satu ini. M.U.L.A.I. Kalau sudah pecah telor saya yakin ide-ide yang ada akan
cepat tertuang dalam tulisan-tulisan yang bermanfaat dan menggairahkan.
Buku-buku tentang tata cara
menulis sudah banyak yang saya beli, akan tetapi satu tulisan pun belum
dihasilkan. Saya pada akhirnya percaya bahwa menulis bukanlah masalah segudang
teori yang dipelajari, melainkan mau atau tidaknya memulai dan berkomitman
untuk meneruskannya serta menyisihkan waktu dalam tiap harinya – walaupun hanya
beberapa menit- untuk menyempatkan diri menuangkan ide apapun yang terbersit di
benak kita. Sang teman itupun tadi mengatakan,”Sempatkan tiap pagi menulis,
walaupun hanya satu paragraf”. Mantap teman, insya Allah... Inilah saatnya saya
memulai dan inilah buktinya.
Saya pernah membaca tulisan
seorang motivator kepenulisan, dia mengatakan bahwa di dalam diri kita ini ada
raksasa tidur yang oleh kebanyakan kita sering dibiarkan tidur. Sehingga
potensi yang ada tidak bisa berkembang dan dikembangkan dengan baik. Tinggallah
kita menjadi orang yang terbelakang dalam segala bidang. Kita seperti tikus
yang mati di lumbung padi. Sayang memang ya...
Cita-cita saya dari dulu memang
ingin menjadi penulis yang handal, penulis yang bacaannya banyak diminati
orang. Di samping bahwa ini merupakan salah satu kebanggaan dan sumber mata
pencaharian, ada yang lebih dari sekedar tujuan-tujuan yang tadi. Apa itu?
Ya... menulis merupakan sarana dakwah yang efektif. Kalau kaset dan media yang
mudah hilang mungkin hanya bertahan beberapa tahun saja. Apalagi kalau dakwah
dan ceramah kita tidak ada dokumentasinya sama sekali. Paling semua itu hanya
masuk telinga beberapa orang saja yang punya perhatian baik. Sisanya, mungkin
hanya masuk telinga kanan keluar telinga kiri dan tragisnya... semuanya hilang
bagai debu tersapu angin dan luruh oleh derasnya hujan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar